Rabu, 16 Maret 2016

#CoretanKecil : "Buah Jatuh Tidak Jauh Dari Pohonnya"


                  Banyak orang beranggapan “Buah jatuh tidak akan jauh dari  pohonnya”. Sedikit banyak memang pernyataan itu  yang benar, tapi tidakkah orang berpikir bahwa buah yang jatuh tidak akan jauh dari pohonnya, setidaknya dia sudah berlepas diri dari pohon itu. Artinya, prilaku orangtua tidak akan jauh dari prilaku anaknya. Sebaliknya, sifat seorang anak mencerminkan sifat orangtuanya...

                   Tapi, setidaknya buah itu sudah berlepas diri dari pohon tersebut. Artinya kita bisa membedakan yang benar dan yang salah, kita bisa memilih mana yang baik dan mana yang buruk, memang benar sifat orangtua akan mengalir kedalam jiwa kita meskipun itu baik ataupun buruk. Jika itu baik, kita bisa mengembangkannya menjadi lebih baik lagi. Dan jika itu buruk, kita bisa sedikit demi sedikit menguranginya.

                   Di sisi lain, tak bisa dipungkiri, tak sedikit yang terjadi di dalam kehidupan semisalnya orangtuanya seorang ustad, tapi anaknya berprilaku buruk, tidak mencerminkan kehidupan orangtuanya. Dan ada juga orangtuanya bejat tapi anaknya menjadi seorang ustad.


                   Jadi,  untuk itu jangan merasa kecil hati dan rendah diri jika orangtua kita buruk... karena kita bisa merubah menjadi lebih baik, banyak proses yang akan terjadi yang  akan dilalui, sehingga merubah semuanya menjadi lebih baik....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar